9 Biaya Kuliah Gunadarma 2024 : Semua Jurusan & Akreditasi

Biaya Kuliah Gunadarma – membahas mengenai besaran uang pendidikan selama menempuh studi di kampus UG. Dimana jumlah uang kuliah Gunadarma tidak menggunakan sistem UKT melainkan pembagian biaya khusus.

Universitas Gunadarma (UG) atau lebih sering disebut Gunadarma merupakan sebuah perguruan tinggi swasta ternama di Indonesia. Meskipun Gunadarma tidak tergolong dalam universitas negeri, namun kampusnya tidak pernah sepi peminat.

Sebagai sebuah PTS, Gunadarma tentunya tidak terikat sistem UKT dari pemerintah dalam hal pembebanan biaya kuliahnya. Oleh karenanya, calon mahasiswa Gunadarma perlu mengetahui kisaran biaya kuliah secara keseluruhan.

Pada kesempatan ini, Kursiguru akan memberikan penjabaran mengenai jumlah uang kuliah di Universitas Gunadarma tersebut. Penjelasan lengkap mengenai biaya kuliah UG bisa kamu simak di bawah ini.

Jurusan Universitas Gunadarma dan Akreditasi

Pembahasan mengenai biaya kuliah sebuah perguruan tinggi tidak bisa lepas dari informasi seputar jurusan tersedia serta akreditasinya. Oleh karena itu, kursiguru akan memberikan info seputar kedua hal tersebut sebelum menuju ke uraian biaya kuliah.

Berikut adalah tabel informasi seluruh program studi di Gunadarma beserta akreditasi terbarunya.

Nama Jurusan GunadarmaJenjangAkreditasi
AkuntansiD3A
Manajemen InformatikaD3A
Manajemen KeuanganD3A
Manajemen PemasaranD3A
Teknik KomputerD3A
KebidananD3B
Pendidikan Profesi DokterProfesiC
Pendidikan Profesi BidanProfesi
AkuntansiS1A
ArsitekturS1A
Ilmu KomunikasiS1A
ManajemenS1A
PsikologiS1A
Sastra InggrisS1A
Sistem InformasiS1A
Sistem KomputerS1A
Teknik ElektroS1A
Teknik IndustriS1A
Teknik InformatikaS1A
Teknik MesinS1A
Teknik SipilS1A
AgroteknologiS1B
Desain InteriorS1B
Ekonomi SyariahS1B
PariwisataS1B
Sastra TiongkokS1B
FarmasiS1C
KedokteranS1C
KebidananS1
ManajemenS2A
Manajemen Sistem InformasiS2A
Teknik ElektroS2A
Ilmu KomunikasiS2B
PsikologiS2B
Psikologi ProfesiS2B
Sastra InggrisS2B
Teknik MesinS2B
Teknik SipilS2B
ArsitekturS2Baik
Teknik Industri dan ManajemenS2
Ilmu EkonomiS3A
Ilmu PsikologiS3A
Ilmu KomputerS3
Teknologi InformasiS3
(-) = Data Akreditasi Tidak Tersedia

Jenis Biaya Kuliah Gunadarma

Setelah menentukan jurusan pilihan di Gunadarma, selanjutnya kamu perlu memahami jenis biaya kuliah yang wajib dibayarkan oleh seorang mahasiswa Gunadarma. Berikut adalah beberapa biaya kuliah di UG.

1. Sumbangan Pembangunan (SP) Gunadarma

SP merupakan biaya awal masuk ke Gunadarma, sering disebut uang pangkal atau biaya gedung. Biaya kuliah ini hanya perlu dibayarkan sekali selama masa perkuliahan. Namun cara bayar biaya SP dapat dilakukan melalui sistem cicilan.

Besarnya SP setiap mahasiswa bisa berbeda-beda, karena digolongkan berdasarkan kemampuan orang tua/wali serta jalur masuknya. Dimana pengelompokkan SP Gunadarma terbagi menjadi 3 (tiga) jenis, yakni Golongan AA (rendah), A (menengah), serta B (tinggi).

2. Biaya Pengembangan Pendidikan (BPP) Gunadarma

BPP merupakan istilah lain untuk SPP Gunadarma. Dimana biaya BPP harus dibayar setiap semester oleh para mahasiswanya jika ingin tetap berstatus aktif. Pada beberapa jurusan, BPP Gunadarma terbagi menjadi 2 (dua) jenis, yakni untuk kelas reguler serta kelas malam (kelas karyawan).

3. Biaya Kuliah SKS

Jenis biaya lain adalah besaran uang untuk tiap mata kuliah (matkul) pada semester terkait. Semakin banyak jumlah matkul diambil, maka biaya SKS akan makin tinggi juga.

Rincian Biaya Kuliah Gunadarma

Setelah mengetahui tentang jenis biaya kuliah di atas, sekarang saatnya kamu mempelajari besarnya rincian biaya kuliah tiap jurusan di Gunadarma. Dimana dalam artikel kali ini, penulis akan berfokus pada biaya jenjang studi D3 serta S1 Universitas Gunadarma.

Biaya Kuliah D3 Gunadarama

JurusanSP Gol AA (Rp.)SP Gol A (Rp.)SP Gol B (Rp.)BPP (Rp.)Biaya Per SKS (Rp.)
Akuntansi Komputer4.500.0008.500.00011.000.0001.500.000250.000
Kebidanan6.000.0007.500.00010.000.0007.500.000250.000
Manajemen Informatika4.500.0008.500.00011.000.0001.500.000250.000
Manajemen Keuangan3.000.0005.500.0007.000.0001.500.000250.000
Manajemen Pemasaran3.000.0005.500.0007.000.0001.500.000250.000
Teknik Komputer4.500.0008.500.00011.000.0001.500.000250.000

Biaya Kuliah S1 Gunadarama

JurusanSP Gol AA (Rp.)SP Gol A (Rp.)SP Gol B (Rp.)BPP (Rp.)Biaya Per SKS (Rp.)
Ekonomi8.000.00010.500.00013.000.000Kelas Reguler : 1.750.000
Kelas Malam : 2.000.000
250.000
Manajemen8.000.00010.500.00013.000.000Kelas Reguler : 1.750.000
Kelas Malam : 2.000.000
250.000
Psikologi8.000.00010.500.00013.000.0001.750.000250.000
Sastra Inggris6.500.0009.500.00012.500.0001.750.000250.000
Sistem Informasi22.000.00026.000.00030.000.0003.500.000250.000
Sistem Komputer8.000.00010.500.00013.000.0002.000.000250.000
Teknik Arsitektur8.000.00010.500.00013.000.0002.000.000250.000
Teknik Elektro8.000.00010.500.00013.000.0002.000.000250.000
Teknik Industri8.000.00010.500.00013.000.0002.000.000250.000
Teknik Mesin8.000.00010.500.00013.000.0002.000.000250.000
Teknik Sipil8.000.00010.500.00013.000.0002.000.000250.000
Teknologi Informatika15.000.00020.000.00025.000.0002.000.000250.000

Khusus bagi prodi kebidanan, terdapat beberapa biaya tambahan seperti tes kesehatan (Rp. 350.000), uang seragam (Rp. 2.000.000), serta Capping Day (Rp. 600.000).

Besaran biaya kuliah Gunadarma di atas dapat berubah jika pihak kampus menetapkan kebijakan baru.

Cara Pendaftaran Gunadarma

Cara mendaftarkan diri ke Universitas Gunadarma kini bisa dilakukan lewat cara online. Dimana langkah daftar UG adalah

  1. Melakukan registrasi awal berupa pengisian informasi calon mahasiswa seperti NISN, Nama, Pilihan Jalur Masuk, Nomor HP, serta Email.
  2. Kemudian melakukan pembayaran pendaftaran.
  3. Selanjutnya melengkapin data pendukung berupa scan nilai Rapor, Ijazah, serta dokumen lainnya.
  4. Berikutnya calon mahasiswa akan mengikut tes seleksi.
  5. Jika dinyatakan lolos pada proses seleksi, selanjutnya kamu harus melakukan pembayaran biaya kuliah beserta proses registrasi ulang.

Untuk informasi terkait jadwal pelaksanaan pendaftaran Universitas Gunadarma bisa langsung di simak melalui website resminya.

Call Center PMB Gunadarma

Bila masih punya pertanyaan seputar biaya kuliah Gunadarma, kamu bisa langsung bertanya ke pihak Pendaftaran Mahasiswa Baru (PMB) Gunadarma melalui telepon di nomor (021) 78881112 atau email ke mediacenter@gunadarma.ac.id. Atau bisa juga datang langsung ke salah satu kampus Gunadarma di Depok, Tangerang, ataupun Bekasi.

FAQ

1. Apa ada ketentuan tambahan sebagai calon mahasiswa Gunadarma?

Ya, UG menghimbau agar tiap mahasiswanya memiliki perangkat Laptop untuk memudahkan proses studi.

2. Bagaimana proses pencicilan biaya SP Gunadarma?

SP dapat dibayarkan secara bertahap bersamaan dengan biaya semester lain.

Akhir Kata

Sekian bahasan Kursiguru terkait biaya kuliah di semua jurusan Universitas Gunadarma (UG). Jika melihat pada data di atas, dapat dikatakan bahwa sebagai sebuah PTS UG tidak memiliki biaya kuliah yang terlalu mahal.

Tinggalkan komentar