100 Contoh Soal Bahasa Indonesia Kelas 4 Kurikulum Merdeka

Contoh Soal Bahasa Indonesia Kelas 4 – Setiap siswa Sekolah Dasar (SD) tentu akan menerima berbagai macam mata pelajaran, salah satunya adalah Bahasa Indonesia. Bagi kamu para siswa kelas 4 SD, pasti sudah pernah mendapatkan ulangan harian untuk mata pelajaran tersebut.

Materi Bahasa Indonesia yang diajarkan pada siswa kelas 4 mengacu pada kurikulum terbaru yaitu kurikulum Merdeka. Dalam kurikulum tersebut, keseluruhan bentuk soalnya akan berkaitan dengan dengan materi kehidupan sehari-hari. Untuk memudahkan kamu dalam mengerjakan ulangan harian, UTS maupun UAS Bahasa Indonesia, kamu bisa mempelajari contoh soal Bahasa Indonesia kelas 4.

Sebagai seorang murid kelas 4, selain dari Guru Bahasa Indonesia, kamu bisa mencari banyak materi pelajaran Bahasa Indonesia dari LKS, Buku Paket atau internet. Hal tersebut biasanya dilakukan ketika menjelang ujian Bahasa Indonesia. Materi-materi itu juga yang kami pakai dalam membuat contoh soal Bahasa Indonesia kelas 4 berikut ini.

Artikel ini tidak hanya membahas kumpulan contoh soal Bahasa Indonesia kelas 4 lengkap dengan jawaban nya. Bukan hanya itu, kami juga punya pembahasan mengenai beberapa materi Bahasa Indonesia Sekolah Dasar untuk murid-murid kelas 4.

Gambaran Materi Soal Bahasa Indonesia Kelas 4

Bahasa Indonesia menjadi salah satu mata pelajaran yang diajarkan di semua jenjang pendidikan, mulai dari Sekolah Dasar sampai Perguruan Tinggi. Bahasa Indonesia juga menjadi soal yang masuk dalam Ujian Nasional SD hingga SMA.

Kemudian, bagi kamu khususnya siswa siswi kelas 4 SD sudah harus mulai mempelajari materi Bahasa Indonesia secara tekun. Sebab, di soal Ujian Nasional Bahasa Indonesia nantinya akan muncul soal-soal dari materi kelas 4.

Oleh karena itu, melalui artikel berikut Tim Kursiguru ingin membagikan contoh soal Bahasa Indonesia kelas 4. Kumpulan soal ini mungkin sebagian akan muncul di Ujian Nasional dan sebagian besar akan diuji kan pada Ulangan Semester Gasal dan Semester Genap.

Sebelum membahas contoh soal, alangkah baiknya kita membahas lebih dulu gambaran materi Bahasa Indonesia kelas 4 dalam Kurikulum Merdeka. Adapun materi di bawah ini diajarkan pada semester 1 dan 2. Berikut pembahasan gambaran materi dalam soal mata pelajaran bahasa Indonesia kelas 4 sekolah dasar.

Materi – Surat dan Kamus Sederhana

Di semester awal, siswa akan mempelajari lebih dulu mengenai surat dinas dan pribadi serta kamus bahasa Indonesia sederhana. Dalam materi surat, siswa harus memahami apa itu surat dinas dan surat pribadi. Lalu memahami struktur dari kedua surat tersebut. Sedangkan dalam materi kamus bahasa Indonesia, siswa akan mencari setiap beluk kata dalam bahasa Indonesia di kamus.

Materi – Berpendapat Di Forum

Setelah mempelajari materi awal, para siswa mempelajari cara berpendapat di sebuah forum, baik formal maupun informal. Dalam berpendapat di forum, para siswa harus menggunakan bahasa Indonesia yang baik dan benar.

Materi – Paragraf dan Deskripsi

Materi berikutnya, para siswa siswa mempelajari mengenai paragraf dan deskripsi. Di materi ini, siswa akan mengenal seluk belum paragraf dan kalimat deskripsi dari suatu benda yang dilihat.

Materi – Wawancara

Materi terakhir yaitu siswa akan mempelajari mengenai wawancara. Para siswa akan mempelajari pengertian, ciri-ciri, dan tata cara dalam melakukan wawancara. Selain itu, para siswa juga akan latihan bagaimana wawancara dengan narasumber.

Kumpulan Contoh Soal Bahasa Indonesia Kelas 4

Setelah mengetahui dan memahami materi mapel bahasa Indonesia kelas 4, kita akan membahas setiap contoh persoal. Di bawah ini, Kursiguru telah menyediakan kumpulan contoh soal disertai dengan kunci jawaban. Walaupun terdapat kunci jawaban, namun bisa dijadikan sebagai bahan evaluasi.

Contoh Soal BI 1

Andi menyapu
Kalimat di atas merupakan kalimat…
a. sempurna
b. instransitif
c. transitif
d. pasif
Jawaban : b

Contoh Soal BI 2

Sebuah kalimat apabila tidak terdapat objek disebut kalimat…
a. aktif
b. sempurna
c. intransitif
d. transitif
Jawaban : c

Contoh Soal BI 3

Kata yang memiliki dua arti dengan teks sama adalah…
a. homofon
b. homogen
c. homonim
d. homograf
Jawaban : c

Contoh Soal BI 4

Sebuah teks yang memiliki nilai pro dan kontra dikatakan teks…
a. diskusi
b. deskripsi
c. argumentasi
d. pendapat
Jawaban c

Contoh Soal BI 5

Beberapa kalimat yang ditulis dan memiliki tema sama dinamakan…
a. suku kata
b. teks
c. frasa
d. paragraf
Jawaban : d

Contoh Soal BI 6

Berikut adalah kata yang tidak termasuk dalam kata penghubung antarkalimat, kecuali….

a. Dengan demikian
b. Oleh karena itu
c. Namun
d. Sesungguhnya

Jawaban : b

Contoh Soal BI 7

“Gayuh melihat bayangan dirinya dan Andin di cermin.” Kalimat tersebut merupakan kalimat transitif, bagian yang menjadi objek adalah ….

a. Bayangan dirinya
b. Gayuh
c. Andin
d. Bayangan Gayuh dan Andin

Jawaban : d

Contoh Soal BI 8

Kata “sebaiknya” paling tepat digunakan pada kalimat perintah …

a. Larangan
b. Saran
c. Ajakan
d. Permintaan

Jawaban : b

Contoh Soal BI 9

Kalimat dengan unsur Subjek dan Predikat disebut dengan kalimat ….

a. Eksposisi
b. Keterangan
c. Transitif
d. Intransitif

Jawaban : d

Contoh Soal BI 10

  1. Menggunakan partikel penghalus “lah”
  2. Menggunakan intonasi tanya
  3. Kata kerja berisi isi perintah biasanya merupakan kata dasar
  4. Menggunakan imbuhan “kah”

Dari pernyataan diatas, mana sajakah yang merupakan ciri-ciri kalimat perintah?

a. 1 dan 2
b. 1 dan 3
c. 2 dan 3
d. 2 dan 4

Jawaban : b

Download Kumpulan Soal Bahasa Indonesia Kelas 4

Kumpulan contoh soal di atas hanyalah sebagian contoh soal dari Kursiguru. Contoh soal lainnya disediakan dalam bentuk file PDF. Jadi, dari file di bawah ini, kamu bisa memiliki dengan cara mendownload.

KESIMPULAN

Akhirnya adanya artikel ini bisa membuat kita mengetahui dan mempelajari bentuk-bentuk contoh soal bahasa Indonesia kelas 4 kurikulum merdeka. Semoga dengan adanya tulisan ini bisa menambah daftar referensi belajar kamu di luar kelas. Selalu ikut pembahasa dari Kursiguru seputar dunia pendidikan.

Sumber Gambar : Kompasiana.com

Tinggalkan komentar