55 Contoh Soal Bahasa Indonesia Kelas 6 SD : Jawaban & File Word

Contoh Soal Bahasa Indonesia Kelas 6 – Kursiguru akan mengajak kamu membahas artikel mengenai contoh soal bahasa Indonesia kelas 6. Tidak hanya berupa contoh soal, Kursiguru juga akan menyajikan materi apa saja yang menjadi patokan contoh soal. Di akhir nanti, kamu bisa mengunduh contoh soal, sehingga kamu bisa mempelajarinya di manapun.

Artikel contoh soal bahasa Indonesia kelas enam bersumber dari berbagai referensi. Kurikulum 2013 hasil revisi terbaru juga menjadi dasar pembuatan contoh soal ini. Jadi, artikel ini akan disajikan secara lengkap dan terbaru.

Contoh soal bahasa Indonesia kelas 6 terdiri dari materi bahasa Indonesia kelas 6 semester 1 dan 2. Contoh soal ini bisa digunakan sebagai sumber belajar peserta didik untuk menyiapkan ulangan harian atau ulangan tengah semester. Guru pun bisa menjadikan contoh soal sebagai referensi membuat soal untuk diberikan kepada peserta didik.

Berikut artikel kursiguru seputar contoh soal bahasa Indonesia kelas 6 (enam) semua semester beserta dengan jawabannya. Dimana selain contoh soal, penulis juga akan memberikan gambaran mengenai materi dasar bahasa Indonesia kelas 6.

Pembelajaran Bahasa Indonesia

Mata pelajaran bahasa Indonesia merupakan salah satu mata pelajaran di sekolah yang sangat penting. Pembelajaran mencakup ketata bahasaan dalam kehidupan peserta didik dalam kehidupan sehari-hari. Selain itu, peserta didik dapat mengemukakan gagasan dengan pemikiran sendiri.

Pada hakikatnya, belajar bahasa Indonesia adalah belajar berkomunikasi. Menurut Kemendikbud, pembelajaran bahasa Indonesia diarahkan untuk meningkatkan kemampuan peserta didik dalam berkomunikasi, baik secara lisan maupun tulis. Adapun terdapat empat aspek keterampilan berbahasa Indonesia yaitu menyimak, membaca, berbicara, dan menulis.

Materi Bahasa Indonesia Kelas 6

Berdasarkan kurikulum 2013 revisi terbaru, materi bahasa Indonesia kelas 6 semester 1 dan 2 terdiri dari delapan bab. Secara keseluruhan, materi tersebut meliputi empat aspek keterampilan berbahasa Indonesia yaitu menyimak, membaca, berbicara, dan menulis.

Di bawah ini, Kursiguru merangkum delapan materi bahasa Indonesia kelas 6 yang harus ditempuh oleh peserta didik kelas 6 SD/MI.

  1. Bab 1 – Memahami Teks atau Cerita
  2. Bab 2 – Memberikan Informasi dan Tanggapan Secara Lisan
  3. Bab 3 – Memahami Teks dengan Membaca Intensif
  4. Bab 4 – Mengungkapkan Pikiran dan Informasi Secara Tertulis
  5. Bab 5 – Menyimpulkan Isi Berita
  6. Bab 6 – Mengungkapkan Pikiran, Perasaan, dan Informasi
  7. Bab 7 – Mamahami Isi Teks
  8. Bab 8 – Mengungkapkan Pikiran dan Informasi Secara Tertulis

Dari delapan bab materi di atas, akan disusun contoh soal bahasa Indonesia untuk peserta didik kelas 6.

Contoh Soal Bahasa Indonesia Kelas 6

Setelah mengetahui apa saja materi bahasa Indonesia untuk siswa kelas 6, silakan simak langsung beberapa contoh soal di bawah ini agar mendapatkan gambaran selengkapnya.

Contoh Soal Bahasa Indonesia (1)

Dalam sebuah penyajian karangan panjang berbentuk singkat, disebut…

a. cerpen

b. sinopsis

c. ringkasan

d. apersepsi

Jawaban: C

Contoh Soal Bahasa Indonesia (2)

Penggambaran tempat dan waktu dalam sebuah cerita, disebut…

a. latar

b. alur

c. tema

d. amanat

Jawaban: A

Contoh Soal Bahasa Indonesia (3)

Menanggampi mengenai baik buruknya sesuatu, disebut…

a. pujian

b. anjuran

c. kritikan

d. saran

Jawaban: C

Contoh Soal Bahasa Indonesia (4)

Membuat laporan setelah mengunjungi suatu tempat disebut…

a. karangan

b. karangan kunjungan

c. laporan pengambatan

d. narasi

Jawaban: B

Contoh Soal Bahasa Indonesia (5)

Di bawah ini yang termasuk hasil laporan kunjungan adalah…

a. Bertamasya ke Borobudur

b. Naiknya harga gula

c. Biografi Ir. Soekarno

d. Pengamatan pembibitan buah rambutan

Jawaban: A

Contoh Soal Bahasa Indonesia (6)

Berwisata yang dilakukan di laut, disebut wisata…

a. budaya

b. bahari

c. kuliner

d. alam

Jawaban: B

Contoh Soal Bahasa Indonesia (7)

Apabila sebuah karangan tidak terikat dengan bait maupun rima, maka disebut …

a. karangan prosa

b. karangan puisi

c. karangan drama

d. karangan narasi

Jawaban: A

Contoh Soal Bahasa Indonesia (8)

Kegiatan mengubah puisi ke dalam bentuk prosa disebut…

a. parafrasa

b. parafrasa prosa

c. parafrasa puisi

d. mengarang

Jawaban: C

Contoh Soal Bahasa Indonesia (9)

Di saat membuat laporan pengamatan, hal-hal yang perlu dipertimbangkan adalah…

a. hasil, reporter, tempat, nilai

b. judul, tempat, hasil

c. tempat, tema, judul, berbicara

d. hasil, tanda tangan

Jawaban: B

Contoh Soal Bahasa Indonesia (10)

Cerita pendek memiliki karakteristik, yaitu…

a. terdiri dari beberapa kalimat

b. anak angka

c. menceritakan masa kesil karakter itu hingga dewasa

d. memiliki cerita utama, nasib karakter yang tidak berubah

Jawaban: D

Contoh Soal Bahasa Indonesia (11)

Deru debu campuran dan yang terampas dan putusnya/ penggalan puisi tersebut adalah puisi karya dari…

a. W. S. Rendra

b. Chairil Anwar

c. Muhammad Yamin

d. Hartoyo Andangdjoyo

Jawaban: B

Contoh Soal Bahasa Indonesia (12)

Jenis esai yang tidak terikat dengan bait disebut…

a. prosa

b. puisi

c. drama

d. cerita

Jawaban: A

Contoh Soal Bahasa Indonesia (13)

Sebuah tanggapan mengenai kelebihan dan kekurangan, disebut…

a. pujian

b. konsultasi

c. kritik

d. apresiasi

Jawaban: C

Contoh Soal Bahasa Indonesia (14)

Orang yang menandatangani sebuah resume, disebut…

a. orang tua yang terkena dampak

b. orang yang anda percayai

c. lurah

d. orang yang melalukan

Jawaban: D

Contoh Soal Bahasa Indonesia (15)

Aman Datuk Madjoindo adalah sosok dalam dunia sastra angkatan…

a. penyair baru

b. angkatan 45

c. angkatan 65

d. perpustakaan pusat

Jawaban: C

Contoh Soal Bahasa Indonesia (16)

Sebelum anda memulai sebuah percakapan, anda harus lebih memiliki….dulu

a. topiknya

b. judul

c. pemain

d. latar belakang cerita

Jawaban: A

Contoh Soal Bahasa Indonesia (17)

Orang seharusnya tidak membuang sampah ke laut agar ekosistem laut tidak rusak. Kalimat tersebut adalah kalimat…

a. konsultasi

b. sebuah pertanyaan

c. usul

d. kritik

Jawaban: A

Contoh Soal Bahasa Indonesia (18)

Hal yang tidak perlu anda tulis dalam sebuah laporan, disebut…

a. tempat yang diamati

b. dana pengamatan

c. pengamatan

d. objek yang diamati

Jawaban: B

Contoh Soal Bahasa Indonesia (19)

Kegiatan sebelum menanggapi konten berita atau informasi, kita harus dapat melakukan…

a. mencatat poin informasi

b. melewati topik

c. mengabaikan pesan informasi

d. mengubah informasi

Jawaban: A

Contoh Soal Bahasa Indonesia (20)

Berikut kritik yang dinilai wajar adalah…

a. Andi, berapa lama kamu tidak mencuci kaos kaki? kaos kakimu sangat kotor

b. Andi, kaos kaki mu kotor! jika tidak segera dicuci maka akan bau

c. Andi, kaos kakimu sangat bagus, jangan lupa dicuci ya.

d. Andi, kapan terakhir kamu mencuci kaos kakimu?

Jawaban: B

Contoh Soal BI Kelas 6 (21)

Struktur surat pribadi yang menjelaskan keadaan, menanyakan keadaan, adalah…

a. isi

b. penutup

c. pembukaan

d. kekerabatan

Jawaban: A

Contoh Soal BI Kelas 6 (22)

Berikut ini yang merupakan kalimat penutup surat resmi adalah…

a. bila ada kata yang salah, kami memohon maaf

b. jangan lupa segera di bawa surat ini

c. atas perharian dan kehadiran Saudara, kami ucapkan banyak terima kasih

d. sekian surat ini, bila ada waktu bisa disambung lagi

Jawaban: C

Contoh Soal BI Kelas 6 (23)

Pemilihan judul puisi yang paling tepat di bawah ini adalah…

a. secangkir kopi untuk Ayah

b. SECANGKIR KOPI UNTUK AYAH

c. Secangkir Kopi Untuk Ayah

d. Secangkir Kopi untuk Ayah

Jawaban: C

Contoh Soal BI Kelas 6 (24)

Orang yang mengatur adegan dalam drama adalah…

a. aktor

b. sutradara

c. produser

d. penulis

Jawaban: B

Contoh Soal BI Kelas 6 (25)

Dalam naskah pidato terdapat 3 bagian, yaitu…

a. pembukaan, pembahasan, dan saran

b. penutup, isi, dan pendahuluan

c. pembukaan, isi, dan penutup

d. latar belakang, pembahasan, dan kesimpulan

Jawaban: C

Itulah beberapa contoh soal kelas 6 terkait mata pelajaran bahasa Indonesia, dimana selain mapel utama tersebut kamu juga wajib mempelajari ilmu seni budaya dan prakarya (SBDP). Oleh karena itu sebaiknya kamu juga mempelajari Contoh Soal SBDP Kelas 6 Inverval Nada.

Download Contoh Soal Bahasa Indonesia Kelas Enam Semua Semester

Selain contoh soal latihan di atas, Kursiguru juga akan membagikan file word berisi kumpulan soal bahasa Indonesia untuk jenjang SD kelas 6. Silakan download langsung file contoh soal bahasa Indonesia kelas 6 di bawah tanpa perlu membayar biaya apapun.

Akhir Kata

Demikian pembahasan mengenai contoh soal bahasa Indonesia Kelas enam. Kursiguru berharap artikel contoh soal ini dapat membantu kamu mempelajari bahasa Indonesia kelas 6 baik untuk mempersiapkan ulangan harian ataupun ujian lainnya.

Tinggalkan komentar