10 Contoh Soal PTS IPA Kelas 9 Semester 2 K13 & Jawaban PDF

Contoh Soal PTS IPA Kelas 9 Semester 2 – menjabarkan mengenai persoalan ujian tengah semester (UTS) atau PTS IPA kelas 9 SMP dan MTs semester genap. Dimana soal PTS IPA kelas 9 semester 2 itu nantinya memuat 3 (lima) bab.

Dalam menjadi sebuah mata pelajaran, ilmu pengetahuan alam mengajarkan para siswa untuk memahami bagaimana kondisi lingkungan sekitarnya. Salah satu bentuk pengujian pemahaman materi IPA kelas 9 dilaksanakan lewat PTS, oleh karena itu murid perlu mengetahui bentuk contoh soal PTS semester 2.

Karena adanya perubahan kurikulum dari tahun ke tahun, soal UTS IPA kelas 9 semester 2 terus menerus mengalami perubahan. Hal itu membuat penulis merasa perlu membahas tentang contoh soal PTS IPA kelas 9 semester 2 yang sesuai kurikulum K13 revisi terbaru.

Pada kesempatan kali ini, Kursiguru hendak menguraikan gambaran contoh soal PTS IPA kelas 9 semester 2 beserta rangkuman singkat materinya dan jawaban soalnya. Silakan simak ulasan soal PTS IPA untuk kelas 9 semester 2 di bawah ini.

Gambaran Pelajaran IPA di PTS Kelas 9 Semester 2

Seperti sudah disinggung di atas bahwa selain contoh soalnya, di sini penulis juga memberikan uraian terkait rangkuman pelajaran IPA kelas 9 di separuh semester kedua. Dimana berdasarkan kurikulum K13 revisi terbaru, pembelajaran IPA kelas 9 semester 2 yang dimuat di dalam soal PTS diantaranya yaitu :

PTS IPA Kelas 9 – Kemagnetan

Soal PTS IPA kelas 9 semester genap nantinya memuat beberapa pokok bahasan kemagnetan seperti :

  • Medan magnet sebagai petunjuk migrasi hewan (burung, ikan salmon, penyu, lobster duri, bakteri)
  • Definisi, jenis, sifat, penerapan, cara membuat magnet & cara menghilangkan kemagnetan benda.
  • Definisi medan magnet & teori kemagnetan bumi.
  • Konsep dasar induksi magnet, gaya Lorentz & penerapannya (generator, dinamo & trafo).
  • Bentuk teknologi modern berdasarkan konsepsi kemagnetan.

PTS IPA Kelas 9 – Bioteknologi

Soal PTS IPA kelas 9 semester genap nantinya memuat beberapa pokok bahasan bioteknologi & produksi pangan seperti :

  • Pengertian, ciri-ciri bioteknologi & contoh penerapannya di teknologi pangan, pertanian, peternakan, kesehatan, lingkungan & forensik.
  • Efek penggunaan bioteknologi di dalam aspek lingkungan, kesehatan, sosial & ekonomi.

PTS IPA Kelas 9 – Partikel Penyusun Benda

  • Definisi molekul, ion, atom & teori ahli seputar atom.
  • Pemahaman uji nyala sebagai cara mengetahui kandungan unsur suatu senyawa.
  • Konsepsi nomor atom, nomor massa, partikel sub-atom (proton, elektron, neutron) & ikatan kimia.
  • Sifat zat berdasarkan paham fisika & kimia.

Itulah gambaran ringkas mengenai materi PTS IPA kelas 9 semester 2. Jika kamu membutuhkan informasi lengkapnya, silakan simak ulasan penulis tentang Materi IPA Kelas 9 Semester 2.

Contoh Soal PTS IPA Kelas 9 Semester 2 Kurikulum K13

Setelah mendapatkan gambaran mengenai pokok bahasan seputar PTS IPA kelas 9 semester 2, berikutnya kamu perlu mengetahui bentuk contoh soal PTS IPA Kelas 9 semester 2. Di bawah ini telah penulis siapkan beberapa contoh soal PTS IPA kelas 9 semester 2 kurikulum K13 revisi terbaru.

Contoh Soal PTS IPA SMT 2 – 1

Beberapa hewan berikut telah berhasil menggunakan magnet alami sebagai petunjuk navigasi ketika melakukan migrasi, kecuali?
a. Lobster duri
b. Ikan Salmon
c. Penyu
d. Paus

Jawaban : D. Paus

Paus sebenarnya juga memakai kemagnetan bumi sebagai alat bantu migrasi, tetapi terkadang paus justru tersesat.

Contoh Soal PTS IPA SMT 2 – 2

Franky melakukan percobaan untuk menghilangkan daya kemagnetan magnet miliknya dengan cara dipukul, dipanaskan, dialiri arus listrik AC & dibasahi dengan air. Dari berbagai prosedur, manakah langkah Franky yang gagal?
a. Dibasahi
b. Dipukul
c. Dialiri arus AC
d. Dipanaskan

Jawaban : A. Dibasahi

Sifat kemagnetan sebuah benda tidak akan hilang apabila hanya dibasahi oleh air.

Contoh Soal PTS IPA SMT 2 – 3

Kakashi Sensei mempunyai sebuah kawat tembaga sepanjang 5 meter beraliran listrik sebesar 0,5 ampere. Hitunglah gaya Lorentz kawat Kakashi Sensei apabila kondisinya tegak lurus dengan medan magnet sebesar 4 Tesla (T)!
a. 5 N
b. 10 N
c. 15 N
d. 20 N

Jawaban : B. 10 Newton

Kondisi kawat Kakashi Sensei
panjang (l) = 5 m
arus (i) = 0,5 A
induksi (B) = 4 T
sudut (θ) = 90° (tegak lurus)
Sehingga perhitungannya menjadi
FL = B×i×l×sin(θ) = 4×0,5×5×1 = 10 Newton

Contoh Soal PTS IPA SMT 2 – 4

Berdasarkan contoh soal nomor 3 di atas, bila kawat Kakashi Sensei dialiri setengah dari nilai awal tetapi ternyata terkena gaya Lorentz sebesar 15 N berapakah besar induksi medan magnetnya?
a. 8 T
b. 10 T
c. 12 T
d. 14 T

Jawaban : C. 12 Tesla

Kondisi kawat Kakashi Sensei
panjang (l) = 5 m
arus (i) = 0,25 A
sudut (θ) = 90° (tegak lurus)
gaya Lorentz (FL) = 15 N
Sehingga perhitungannya menjadi
B = FL/(i×l×sin(θ)) = 15/(0,25×5×1) = 12 Tesla

Contoh Soal PTS IPA SMT 2 – 5

Di antara berbagai perangkat elektronik berikut, manakah alat yang tidak menerapkan teknologi induksi magnetik?
a. Lampu LED
b. Dinamo
c. Generator
d. Trafo

Jawaban : A. Lampu LED

Karena cara kerja lampu LED menggunakan prinsip semikonduktor, maka bisa dikatakan bahwa LED tidak memakai induksi elektromagnetik.

Contoh Soal PTS IPA SMT 2 – 6

Bioteknologi di dunia pangan telah diterapkan sejak lama mulai dari makanan tradisional hingga produksi pabrik. Di antara produk pangan berikut yang tidak termasuk hasil pengolahan bioteknologi adalah?
a. Yoghurt
b. Tempe
c. Roti
d. Minuman Soda

Jawaban : D. Minuman Soda

Produk bioteknologi pangan dalam bentuk minuman contohnya seperti wine serta bir, sedangkan minuman soda tidak termasuk.

Contoh Soal PTS IPA SMT 2 – 7

Meskipun memberikan cukup banyak manfaat, bioteknologi juga mempunyai pengaruh negatif. Berikut adalah efek buruk dari penerapan bioteknologi di kehidupan nyata, kecuali?
a. Berkurangnya tanaman transgenik
b. Berkurangnya tanaman non-transgenik
c. Munculnya polusi gen
d. Potensi penyalahgunaan produk makanan, minuman & obat

Jawaban : A. Berkurangnya tanaman transgenik

Dampak buruk dari bioteknologi terhadap keragaman hayati berupa pengurangan jumlah tanaman non-transgenik atau tanaman lokal.

Contoh Soal PTS IPA SMT 2 – 8

Suatu zat pastinya mempunyai sifat fisika & kimia tersendiri. Dimana pengelompokan zat berdasarkan sifat kimianya terbagi menjadi 3 (tiga) seperti berikut, kecuali?
a. Kestabilan
b. Korosifitas
c. Kemagnetan
d. Kereaktifan

Jawaban : C. Kemagnetan

Kemagnetan dalam pembelajaran sifat zat termasuk ke dalam pengelompokan berdasarkan sifat fisika.

Contoh Soal PTS IPA SMT 2 – 9

Di bawah ini ketentuan yang sesuai terkait nomor atom adalah?
a. nomor atom = jumlah proton
b. nomor atom = jumlah neutron
c. nomor atom = jumlah proton + neutron
d. nomor atom = jumlah elektron + neutron

Jawaban : A. nomor atom = jumlah proton

Nomor atom bernilai sama dengan banyaknya proton serta elektron suatu atom.

Contoh Soal PTS IPA SMT 2 – 10

Ikatan yang kemunculannya diakibatkan oleh gaya tarik menarik ion positif (kation) dengan ion negatif (anion) memiliki istilah khusus yakni?
a. Ikatan kovalen
b. Ikatan logam
c. Ikatan ionik
d. Ikatan kovalen polar

Jawaban : C. Ikatan kovalen

Penjelasan di dalam contoh soal nomor 10 di atas sesuai dengan definisi dari ikatan ionik.

Dari penjelasan di atas, terlihat bahwa contoh soal PTS kelas 9 semester 2 mapel IPA tidak hanya berupa hafalan namun terdapat soal hitungan. Jadi selain menghafal isi uraian ketiga bab IPA kelas 9 di atas, kamu juga perlu memahami cara menyelesaikan soal PTS IPA kelas 9 semester 2 berbentuk hitungan.

Download Soal Latihan PTS IPA Kelas 9 Semester 2 PDF

Supaya kamu bisa belajar secara mandiri secara offline, penulis juga telah menyiapkan file PDF berisi soal latihan PTS IPA kelas 9 semester 2. Silakan download file PDF contoh soal latihan PTS IPA kelas 9 semester 2 dengan menekan tombol unduh di bawah.

Akhir Kata

Demikian uraian Kursiguru mengenai contoh soal PTS IPA kelas 9 semester 2 beserta rangkuman singkat materinya serta jawaban dan pembahasan tiap soalnya. Semoga ulasan terkait contoh soal UTS IPA kelas 9 semester 2 di atas berguna bagi para guru pengampu serta murid kelas 9 jenjang SMP maupun MTs.

Tinggalkan komentar