Silabus sejarah Indonesia kelas X adalah perangkat pembelajaran yang akan Kursiguru bagikan. Perangkat pembelajaran tersebut sedikit berguna bagi kamu yang mengampu mata pelajaran sejarah Indonesia di kelas X SMA/SMK. Kursiguru akan memberikan file silabus berbentuk pdf dan word yang sekiranya bisa membantu kamu untuk kelancaran menyelesaikan administrasi sekolah.
Salah satu perangkat pembelajaran yang harus dimiliki guru adalah silabus. Silabus menjadi salah satu referensi guru membuat rencana perangkat pembelajaran. Dengan memiliki silabus, maka guru akan mudah menyusun atau membuat RPP.
SILABUS menjadi sumber utama guru dalam menyusun RPP dikarenakan di dalamnya terdapat standar kompetensi, kompetensi dasar, materi pembelajaran, indikator, penilaian, alokasi waktu, dan sumber belajar. Semua cakupan tersebut telah dikembangkan oleh setiap satuan pendidikan dan guru bisa menyesuaikan keadaan di sekolah masing-masing.
Silabus sejarah Indonesia kelas X merupakan hasil perbaikan dari tahun-tahun sebelumnya. Tidak hanya semester 1, silabus ini juga berisi cakupan sampai semester 2. Walaupun dalam bentuk perbaikan, Kursiguru menyarankan bapak/ibu guru mengecek kembali, karena silabus ini masih jauh dari kata sempurna.
Download Silabus Sejarah Indonesia Kelas X
Silabus yang sudah kamu download tersebut merupakan format yang disusun secara sederhana. Sehingga guru bisa memahami dengan mudah. Dengan format kesederhaan , diupayakan silabus lebih efektif seperti tidak terlalu banyak halamannya. Lingkup dan materi di dalam silabus tetap berada pada aturan.
Silabus di atas disusun sesuai prinsip antara ide, desain, dan pelaksanaan kurikulum sehingga bisa mudah diterapkan oleh guru, diterima oleh peserta didik, pencapaian pembelajaran terukur, dan bisa diterapkan peserta didik dalam kehidupannya.
Selain itu, silabus sejarah Indonesia kelas X merupakan silabus yang berpatokan pada kurikulum 2013. Penerapan kurikulum 2013 ke silabus berisi rumusan seperti kompetensi dasar 3-4 dan kompetensi inti (KI) 3-4. Selain itu, kurikulum 2013 menerapkan kompetensi spritual dan sikap sosial dicapai secara tidak langsung atau melalui pembelajaran tidak langsung.
Dengan penerapan pada kurikulum 2013, guru diusahakan dapat mengembangkan silabus secara mandiri di setiap sekolah masing-masing sesuai situasi dan kondisi. Atau bisa dikembangkan secara kelompok dari beberapa sekolah seperti didiskusikan di dalam forum MGMP atau lainnya.
Itulah beberapa silabus yang bisa kamu download secara mudah. Kursiguru berharap dengan ketersediaan silabus di atas dapat bermanfaat bagi guru.